Kamis, 19 November 2009

Tumor : Ganas atau jinak ?

Tumor adalah istilah kedokteran yang digunakan untuk menunjukkan benjolan (abnormal) pada tubuh. Jadi semua benjolan (abnormal) adalah tumor. Yang penting adalah membedakan tumor itu jinak atau ganas. Kalau jinak, disebut tumor jinak, kalau ganas ada nama lainnya yaitu kanker. Cara terbaik untuk membedakan tumor itu jinak atau ganas adalah pemeriksaan patologi anatomi (PA), sebagai standar emas. Namun secara klinis, seorang yang berpengalaman dapat menduga karakteristik tumor berdasarkan pemeriksaan. Tampilan klinis ini disebabkan perbedaan karakteristik biologis tumor ganas dan jinak.

KarakteristikJinakGanas
Batastegastidak tegas
Mobilitasbebasterfiksasi
Tepirata/halustidak rata
Metastasistidak adaada

Tidak ada komentar:

Posting Komentar